Gladi Pengamanan, Kepolisian Atur Strategi Pengamanan Debat Publik Kedua Pilgub Sulteng

Annanews.co.id || Palu – Debat Publik Kedua Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah akan digelar Senin 4 Nopember 2024 mendatang.

KPU Sulteng akan melangsungkan debat publik tiga pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng di hotel Best Western di Jalan Basuki Rahmat, Palu.

Untuk menyiapkan pengamanan pelaksanaan debat publik kedua, Polda Sulteng melalui Satgas Operasi Mantap Praja Tinombala (OMPT) 2024 menggelar Gladi Pengamanan dilokasi rencana pelaksanaan debat publik, Minggu (3/11/2024).

“Hari ini kita lakukan pergelaran personel untuk melaksanakan Gladi pengamanan debat publik kedua pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng ” kata Wakasatgas Humas OMPT 2024 AKBP Sugeng Lestaru di Palu, Minggu (3/11)

Gladi pengamanan dilangsungkan di lokasi debat publik hotel Best Western (BW) Jalan Basuki Rahmat Palu, ujarnya

“Gladi pengamanan ini dilakukan untuk mengatur strategi pengamanan debat publik,” ungkap Sugeng Lestari.

Wakasatgas Humas juga mengatakan, gladi pengamanan juga mengatur penempatan personel dan pembagian tugas baik di Ring 1, Ring 2 dan Ring 3, diharapkan anggota memahami apa yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya.

“218 personel Polda Sulteng rencana akan diturunkan untuk mengamankan pelaksanaan debat publik Pilgub Sulteng,” tandasnya.

Diharapkan kepada tim pemenangan ketiga paslon Gubernur Wakil Gubernur Sulteng yang turut hadir langsung di hotel BW dapat bekerjasama untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya debat publik, pungkas AKBP Sugeng Lestari. (Red)

Exit mobile version