Gerakan Peduli Lingkungan, Pos Kalan Satgas Yonkav 6/Naga Karimata Berkolaborasi Dengan Unimor Hijaukan Dunia

Annanews.co.id || Popnam NTT – Dalam rangka kegiatan pengabdian kepada masyarakat, Pos Kalan Satgas Yonkav 6/Naga Karimata bersama dengan Dosen Universitas Timor (Unimor) melaksanakan Penanaman Pohon dan berbagai jenis tanaman buah-buahan di Kebun Masyarakat di Desa Popnam, Kec. Noemuti, Kab. TTU, Prov. NTT. (23/3/24)

Turut Hadir dalam kegiatan penanaman pohon Camat Noemuti, Kepala Desa Popnam, Pastor Paroki Noemuti serta Masyarakat yang ikut ambil bagian dalam pelaksanaan penghijauan. Menurut Dosen Unimor, kegiatan ini merupakan wujud Pengabdian kepada masyarakat lewat penghijauan. Dalam hal ini juga Senada dengan Peran Satgas Yonkav 6/Naga Karimata untuk membantu Masyarakat sekitar agar mencipatakan lingkungan yang lebih baik di daerah perbatasan.

“Dalam hal ini kami turut melaksanakan kegiatan sosial dengan berkolaborasi dengan Unimor sebagai bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat perbatasan khususnya di daerah Provinsi NTT.” Ungkap Danpos Kalan Sertu Dedi Suanda. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *