Breaking News : Poktan Mekar Jaya Kembali Ribut Dengan Masyarakat, Satu Orang Meninggal Dunia

Annanews.co.id || Binjai – Lahan Eks HGU PTPN2 yang berlokasi di Jalan Gunung Singgalang Kelurahan Bhakti Karya Kecamatan Binjai Selatan Kota Binjai kembali meminta korban. Ini terjadi secara tiba – tiba dimana saat itu warga sedang melakukan pembersihan disekitar tanah bekas PTPN2 tersebut.

Kejadian yang terjadi pada Senin (06/05/2024) sekira pukul 16.00 Wib itu sangat begitu cepat, dimana perselisihan antara dua kelompok masyarakat beguldah dan Poktan Mekar jaya tersebut sudah berlangsung cukup lama.

Menurut kronologis yang didapat di TKP, pada saat itu Senin sekira pukul 16.00 Wib, Warga atas nama Hendra Ginting (36) yang beralamat di Jalan Gunung Singgalang lingkungan V Beguldah Kelurahan Tanah Merah Kecamatan Binjai Selatan sedang mengarit rumput dilahan eks HGU PTPN2 Kelurahan Bhakti Karya Kecamatan Binjai Selatan.

Namun saat Hendra Ginting sedang mengarit rumput tersebut, secara tiba – tiba dirinya melihat datangnya sekelompok OTK sekitar 20 orang dengan menggunakan kendaraan jenis pick up langsung menembaki rekan korban bernama Waltur Pangaribuan yang juga sedang mengarit rumput dengan menggunakan senapan angin jenis gojlok kemudian Korban pun melarikan diri kearah Dusun Beguldah.

Kemudian sekira pukul 17.00 Wib saksi Hendra Ginting melihat seseorang tergeletak disimpang pantai dan dalam keadaan meninggal dunia, kemudian kejadian ini pun dilaporkan kepada Kepling Beguldah Dermawan PA.

Sekira pukul 17.51 Personil Polsek Binjai Selatan yang dipimpin oleh Kapolsek Binjai Selatan Kompol Putra Jani Purba SH tiba di TKP dimana tergeletaknya seseorang yang belum diketahui identitasnya.

Setelah itu sekira pukul 17.54 Wib, pengurus Poktan Mekar Jaya atas nama Dejon Sembiring bersama pengacaranya Indra SH pun tiba juga di TKP. Mereka langsung mengambil orang yang tergeletak tersebut dengan menggunakan mobil jenis Avanza.

Dejon Sembiring yang mengetahui bahwa korban yang ditemukan tersebut adalah anggotanya bernama Nasib alias Berondol (45) dan membawa Anggotanya tersebut ke RSU Djoelham guna pertolongan medis.

Sampai saat ini korban atas nama Nasib alias Berondol masih dirawat secara intensif. Sedangkan permasalahan tersebut sedang ditangani oleh Polres Binjai dan Polsek Binjai Selatan. (Red)

Exit mobile version