Sambut Bulan Suci Ramadhan, Satgas Yonkav 6/Naga Karimata Laksanakan Punggahan di Perbatasan

Annanews.co.id || Eban NTT – Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan, Mako Satgas Yonkav 6/Naga Karimata laksanakan Punggahan Dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan di Desa Eban, Kec. Miomaffo Barat, Kab. TTU, Prov. NTT. (11/3/24)

Tidak melunturkan Kultur Sumatera Utara, Dansatgas Yonkav 6/Naga Karimata Mayor Kav Ronald Tampubolon, S.H., M.Han. bawa Tradisi Punggahan ke daerah RI-RDTL Sektor Barat. Keragaman adat dan budaya di Indonesia merupakan ciri khas tersendiri bagi bangsa dan negara yang sejatinya terdiri dari berbagai macam suku, adat istiadat, dan budaya. Apalagi saat menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, Bulan penuh ampunan yang dinanti-nantikan oleh seluruh umat muslim. Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan,Satgas Yonkav 6/Naga Karimata laksanakan Acara Punggahan di daerah perbatasan yang merupakan sebuah Tradisi dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

Punggahan sendiri berasal dari bahasa Jawa yaitu munggah yang artinya (naik). Punggahan merupakan tradisi yang hingga kini masih dijaga oleh masyarakat Sumatera Utara dalam menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan.
Tradisi Punggahan dilakukan dengan maksud untuk mengingatkan kembali kepada umat muslim akan tibanya bulan suci Ramadhan, bulan yang penuh berkah. Tujuannya tidak lain agar kita sebagai umat muslim dapat menyambut bulan Ramadhan dengan iman yang lebih ditingkatkan lagi baik secara lahiriah maupun batiniah.

“Tradisi Punggahan merupakan sebuah Tradisi yang dilakukan oleh umat muslim di Sumatra Utara untuk mempersiapkan diri menyambut bulan suci Ramadhan. Bulan puasa merupakan bulan yang penuh berkah dan ampunan, sehingga sebagai umat muslim Satgas Yonkav 6/Naga Karimata harus tetap Professional dalam menjaga Kedaulatan Negara ditengah bulan puasa ini.” Ungkap Dansatgas Yonkav 6/Naga Karimata. (Red)

Exit mobile version