Annanews.co.id || Sipispis – Puluhan warga dari 15 Kepala Keluarga (KK) di Dusun I Kebun Sayur, Desa Simalas, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai, memilih bertahan di rumahnya yang terendam banjir, Rabu (9/10/2024).
Kondisi tersebut membuat Babinsa Koramil 0204-15/Sipispis, Kodim 0204/Deli Serdang, Sertu Heri Irwansyah bergerak cepat turun ke lokasi banjir bersama Bhabinkamtibmas Polsek Sipispis.
“Kami harus mengimbau warga agar waspada dan segara menyelamatkan diri bila air banjir kembali naik,” ucap Sertu Heri Irwansyah menjelaskan tujuannya turun ke lokasi banjir.
Banjir di pemukiman warga terjadi akibat pecahnya tanggul Sungai Sibarau. Air sungai yang meluap karena curah hujan tinggi di bagian hulu, mulai menggenangi perkebunan milik warga sekitar pukul 05.00 Wib.
Selang satu jam kemudian, debit air di permukaan sungai terus meluap, sehingga tidak hanya menggenangi areal perkebunan, tapi juga mulai masuk ke pemukiman warga.
Kondisi ini tak membuat warga khawatir, malah lebih memilih bertahan di rumahnya masing-masing untuk menjaga harta bendanya.
“Karena warga memilih bertahan di rumahnya, kita langsung turun memberi imbauan untuk lebih waspada bila ketinggian air yang saat ini telah mencapai sekitar 40 cm, terus mengalami kenaikkan,” ucap Sertu Heri Irwansyah.
Hingga pukul 08.30 Wib, ketinggian air banjir berangsur surut. Namun hal itu bukan jaminan tidak adanya banjir susulan.
“Bila curah hujan di hulu sungai kembali meningkat, maka banjir susulan akan terjadi. Karena tanggul sungai Sibarau yang dekat pemukiman warga telah jebol,” terang Sertu Heri Irwansyah.
Selain berkoordinasi dengan perangkat pemerintahan desa, Sertu Heri Irwansyah bersama Bhabinkamtibmas juga bersiaga di lokasi banjir untuk sesegera mungkin membantu proses evakuasi para korban bila debit air kembali naik. (Red)