Annanews.co.id || Sibolga – Tiba di Bandara Ferdinan Lumban Tobing, Pinangsori, Pangdam I/BB, Mayjen TNI Rio Firdianto didampingi Ketua Persit KCK Daerah I/BB, Ny. Galuh Rio Firdianto disambut langsung Danrem 023/KS Kolonel Inf Jansen P. Nainggolan, M.Sc., Wakil Bupati Tapanuli Tengah, Mahmud Efendi Lubis beserta Forkopimda, Selasa (22/04/2025).
Acara penyambutan berlangsung dengan penuh keakraban, dan mencerminkan sinergitas antara Pemerintah Daerah serta TNI-Polri.
Wakil Bupati Tapanuli Tengah menyampaikan rasa hormat dan bangga atas kunjungan Pangdam ke daerah tersebut. “Semoga kunjungan ini menjadi momentum untuk mempererat hubungan kerja sama yang sudah terjalin baik antara pemerintah daerah dengan Kodam I/BB,” ungkapnya.
Ia menegaskan bahwa komitmen Pemerintah Kabupaten Tapteng akan terus bersinergi dengan TNI khususnya Kodam I/BB dalam berbagai program pembangunan, terutama yang berkaitan dengan ketahanan nasional dan kesejahteraan masyarakat.
“Sinergi antara pemerintah daerah dan TNI sangat penting untuk memastikan stabilitas keamanan dan mendukung program pembangunan di daerah. Saya berharap kunjungan Pangdam ini dapat menjadi momentum penting untuk terus memperkuat sinergi antara TNI dan pemerintah daerah,” ucapnya.
“Semoga kerja sama yang sudah terjalin selama ini dapat semakin kuat dan memberikan dampak positif bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat khususnya di Kabupaten Tapanuli Tengah,” tambahnya.
Usai acara penyambutan Pangdam mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan.
Pangdam menekankan pentingnya sinergitas dan soliditas antara satu dan yang lainnya, baik TNI, Polri dan pemerintah daerah, guna mendukungnya program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, serta demi kemajuan Bangsa dan mensejahterakan masyarakat. (Red)
Sumber: Penrem 023/KS