Annanews.co.id || Medan – Guna menyemarakkan syariat Islam dibulan ramadhan, maka pada Sabtu (08/03/2025) Walikota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas melaksanakan pembukaan Ramadhan Fair.
Acara yang dilaksanakan di Taman Sri Deli Kelurahan Mesjid Kecamatan Medan Kota ini turut dihadiri oleh Wakil Walikota Medan Zakiyuddin Harahap serta para Forkopimda Kota Medan.
Tampak juga dilokasi Ramadhan Fair itu Komandan Denpom I/5 Medan Letkol Cpm Hanri Wira Kusuma S.H M.Han beserta Ketua DPRD Kota Medan Wong Chun Sen Tarigan serta seluruh perangkat daerah Kota Medan.
Walikota Medan Rico Waas didampingi Wakilnya Zakiyuddin Harahap meminta kepada masyarakat Kota Medan untuk dapat hadir setiap malam di Ramadhan Fair ini. Apalagi event ini sudah berjalan untuk yang kesekian kalinya.
Sementara Dandenpom I/5 Medan Letkol Cpm Hanri Wira Kusuma S.H M.Han mengatakan bahwa pihaknya mengucapkan terima kasih atas undangan dari Walikota Medan tersebut, apalagi ini adalah event tahunan yang harus didukung oleh seluruh masyarakat Kota Medan. Apalagi acara seperti ini sangat pantas untuk diramaikan mengingat banyaknya stand UMKM yang tersedia. Semoga kedepan acara ini terus berjalan dengan baik, ujar Komandan yang ramah tersebut. (Red)