Berikan Perhatian Khusus Terhadsp Penampilan Siswa, Pos Aplal Satgas Yonkav 6/Naga Karimata Laksanakan Cukur Rambut Gratis

Annanews.co.id || Aplal NTT – Pos Aplal Satgas Yonkav 6/Naga Karimata Perhatikan penampilan rambut siswa yang ada di daerah perbatasan dengan program cukur gratis kepada siswa SD Sitnoni yang berada di Desa Tasinifu, Kec. Mutis, Kab. TTU, Prov.NTT. (26/2/24)

Salah satu bentuk kontribusi positif yang dilakukan oleh Pos Aplal Satgas Yonkav 6/Naga Karimata di daerah perbatasan adalah dengan memperhatikan penampilan para siswa yang ada di daerah perbatasan dengan mengadakan kegiatan mencukur rambut Gratis.

Pos Aplal adakan Cukur Rambut Gratis karena di daerah perbatasan seringkali akses terhadap layanan kesehatan dan kebersihan kurang memadai. Dalam kondisi seperti ini, penyebaran kutu atau penyakit kulit akibat kondisi rambut yang tidak terawat bisa menjadi masalah serius bagi para siswa. Dengan mencukur rambut murid di SD Sitnoni , Pos Aplal tidak hanya membantu menjaga kesehatan murid, tetapi juga memberikan edukasi kepada mereka mengenai pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan serta memberikan perawatan yang tepat terhadap rambut dan kulit kepala.

” Dengan Tindakan kegiatan mencukur rambut murid di daerah perbatasan juga menjadi bentuk kepedulian dan solidaritas terhadap masyarakat yang hidup di daerah perbatasan. Dengan melakukan kegiatan seperti ini, kami turut membantu masyarakat dalam upaya meningkatkan kesehatan.” ungkap Danpos Aplal Letda Cpl Ramses Napitupulu. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *