Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas, Perangkat Desa dan Masyarakat Gelar Gotong Royong di Desa Manalu

Annanews.co.id || Parmonangan – Babinsa Koramil 08/Parmonangan Kodim 0210/TU Serma J Manalu, Sertu SS Sigalingging, Koptu Elpiko Siregar bersama rekannya Bhabinkamtibmas, perangkat desa mengajak warga binaan Gotong – Royong melaksanakan pembersihan semak yang ada di bahu jalan dan selokan di desa Manalu Kecamatan Parmonangan Kabupaten Taput Provinsi Sumatera Utara, Jumat (14/3/2025)

Kegiatan ini merupakan salah satu bukti nyata dan sekaligus penguatan paradigma tentang kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Kegiatan Gotong – Royong sebagai wujud implementasi dari pembinaan teritorial koramil, hal itu sudah menjadi bagian dari Tugas pokok TNI AD khususnya dalam membantu kesulitan masyarakat dan pemerintah daerah, “Ucap Serma J Manalu

Sasaran Gotong – Royong tersebut adalah pembersihan semak yang ada di bahu jalan dan selokan

Serma J Manalu menyampaikan bahwa selalu menghimbau dan mengajak seluruh komponen masyarakat untuk peduli akan kebersihan lingkungan, di samping itu juga merupakan program TNI.

Kepala Desa Manalu menyampaikan “Terima kasih kepada Koramil 08/Parmonangan yang telah peduli, memotivasi dan sekaligus membantu masyarakat dalam setiap kegiatan-kegiatan positif yang bertujuan membangun masyarakat. Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini, akan lebih memberikan semangat bagi kami warga Desa Manalu untuk semakin peduli dengan pentingnya kebersihan lingkungan,” Pungkasnya. (Red)

(Pendim 0210/TU)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *